[ BERITA ] RAPAT KERJA PENGURUS HIMA IKM 2022

 RAPAT KERJA PENGURUS HIMA IKM 2022

    Sabtu (12/02/2021), HimpunanMahasiswa (HIMA) IKM KM FKM Unand Kabinet Abhipraya 2022 menyelenggarakan Rapat Kerja (Raker) yang bertujuan sebagai kegiatan pengenalan program kerja dari seluruh divisi/biro yang ada di HIMA IKM KM FKM Unand, sehingga kelak diharapkan dapat terjadinya kerja sama oleh seluruh pengurus dalam menjalankan dan menyukseskan program kerja tersebut.

     Kegiatan ini dilakukan secara online  melalui aplikasi Zoom Clouds Meeting yang dimulai pada pukul 09.00 WIB sampai pukul 16.15 WIB. Kegiatan ini dibuka oleh Inti Pengurus HIMA IKM KM FKM Unand Shabrina Erika, lalu diambil alih oleh Ketua HIMA IKM KM FKM Unand, yaitu Zil Mahendra selaku pimpinan rapat. 

 


Rapat Kerja dimulai dengan pembahasan program kerja dari masing-masing divisi/biro yang ada di HIMA IKM KM FKM Unand, secara berurutan mulai dari Divisi Pengmas, Divisi Hublu, Divisi Infokom, Biro AI, Divisi Kastrat, Biro Kestari, Biro Soda, dan diakhiri dengan Divisi PSDM dengan waktu 10 menit penyampaian dan 20 menit pembahasan. Setelah penyampaian program kerja oleh ketua divisi/biro, pimpinan rapat serta Inti HIMA IKM KM FKM Unand menanyakan beberapa hal mengenai program kerja yang ditujukan pada penanggung jawab masing-masing program kerja. Selain itu, pengurus lainnya juga memberikan beberapa kritik dan saran sehingga program kerja dapat berjalan dengan baik.

Dengan terlaksananya kegiatan ini, diharapkan dapat terjadinya komunikasi dan kinerja yang lebih baik dan meningkatkan eratnya kerja sama antar pengurus. “Semoga dengan diadakannya rapat kerja ini, komunikasi dan kinerja para anggota HIMA IKM KM FKM Unand dapat menjadi lebih baik kedepannya. Serta eratnya kerja sama antar pengurus demi HIMA IKM KM FKM Unand yang lebih baik kedepannya. Aamiin.”  Begitu harapan yang disampaikan oleh Ketua HIMA IKM KM FKM Unand Zil Mahendra.




 


Dhea Amelia dan Niatul Aini Hendri

UKPM Pena BEM KM FKM Unand

Generasi Aksatawani


Post a Comment

Lebih baru Lebih lama