Mengenal Lembaga-Lembaga di FKM Unand Bersama KM EXPO FKM Unand 2021

 

Jumat (17/9/2021), BEM KM FKM Unand mengadakan KM EXPO FKM Unand 2021 yang dimulai pada pukul 08.00 WIB. KM EXPO FKM Unand 2021 diadakan via media Zoom Cloud Meeting. KM EXPO FKM Unand merupakan program kerja tahunan dari Dinas Kominfo BEM KM FKM Unand berupa pengenalan seluruh lembaga yang ada di KM FKM Unand kepada mahasiswa baru 2021. Meskipun diadakan secara daring, KM EXPO FKM Unand tetap berjalan dengan lancar dan mahasiswa baru tetap antusias dengan penampilan yang disajikan dalam bentuk PPT atau video oleh masing-masing lembaga. KM EXPO FKM Unand dibuka secara resmi oleh Gubernur KM FKM Unand.

Gambar 1. Pembukaan Acara KM EXPO 2021 oleh MC
          Kegiatan ini dihadiri oleh mahasiswa baru FKM Unand serta perwakilan pengurus lembaga KM FKM Unand. Kegiatan ini diawali dengan registrasi melalui Google Form, dilanjutkan pembukaan oleh MC yaitu Dhea Ayu Putri dan diikuti serangkaian acara lainnya, seperti pembukaan acara oleh Gubernur KM FKM Unand, penjelasan magang PSDM BEM KM FKM Unand, pengenalan dan materi dari lembaga KM FKM Unand, dan diakhiri dengan foto bersama.

Pada pembukaan KM EXPO FKM Unand, Gubernur KM FKM Unand yaitu Muhammad Alfarezi berharap dengan adanya KM EXPO FKM Unand membuat mahasiswa baru FKM Unand lebih mengenal berbagai lembaga di KM FKM Unand dan lebih mudah menentukan lembaga yang menjadi tujuan magangnya. Selanjutnya, pada penjelasan magang,  Muhammad Bagas Adrian berharap agar mahasiswa baru lebih semangat melakukan Makamb (Media Kaderisasi Mahasiswa Baru) tanpa banyak mengeluh dan melakukannya dengan senang hati, serta memilih lembaga sesuai minat dan bakat pada pendaftaran magang.


Gambar 2. Penutupan Acara KM EXPO 2021

Pada proses pengenalan dan penyampaian materi beserta program kerja oleh lembaga, adapun urutannya adalah sebagai berikut : DPM KM FKM Unand, BEM KM FKM Unand, HIMA IKM KM FKM Unand, HIMA Gizi KM FKM Unand, UKM SAFE BEM KM FKM Unand, UKPM Pena BEM KM FKM Unand, UKM Al-Kahfi BEM KM FKM Unand, Promotif and Preventif Club BEM KM FKM Unand, English Club BEM KM FKM Unand, Klub Seni BEM KM FKM Unand, Klub Olahraga BEM KM FKM Unand, dan BPMAI KM FKM Unand.

 Di dalam wawancara, Nada Qarisa selaku ketua pelaksana menyampaikan harapannya, “Semoga dengan terselenggaranya kegiatan ini, Mahasiswa Baru FKM Unand 2021 dapat mengetahui lembaga apa saja yang ada di FKM Unand dan dapat berpartisipasi serta mengembangkan minat dan bakatnya untuk mengikuti organisasi yang ada di FKM Unand.”  Pungkasnya dalam wawancara yang dilakukan via whatsapp.

Asa Alvino Wendra dan Gabriella Tessalonika

UKPM Pena BEM KM FKM Unand

Generasi Aksara

 

Post a Comment

Lebih baru Lebih lama